Advertisement

Sabtu, 22 April 2017

5 Kelebihan prosesor qualcomm Snapdragon 835

Sudah  kenal dengan snapdragon 835, ituloh yang memiliki kelajuan yang super buat smartphone terbaru tahun 2017 ini. Berikut 5 keunggulan yang dibawa cip Snapdragon 835 : 



5 KELEBIHAN SNAPDRAGON 835

1.Hemat daya baterai

Prosesor teranyar Qualcomm menghadirkan performa lebih baik namun dengan penggunaan daya lebih rendah dari Snapdragon 820/821. Ponsel pintar dikatakan dapat menghemat daya hingga 25 persen.
Snapdragon 835 dilengkapi dengan versi terbaru teknologi pengisian cepat, Quick Charge 4.0. Versi baru ini kompatibel sepenuhnya dengan standar USB Type-C. Versi terbaru ini dapat mengisi baterai 20 persen lebih cepat daripada Quick Charge 3.0. Terdapat juga perlindungan baru atas pengisian daya yang berlebihan.
Qualcomm mengklaim Quick Charge 4.0 dapat memberikan 5 jam penggunaan dari hanya 5 menit dari pengisian.

2. Pengalaman VR dan AR

Kali ini Snapdragon 835 memiliki kekuatan yang dapat diandalkan untuk dunia realitas virtual (VR) dan realiltas tertambah (AR) berkat penggunaan cip grafis Qualcomm Adreno 540 GR dan 3D Audio.
Adreno 540 meningkatkan kinerja rendering grafik 3-D hingga 25 persen dan dukungan warna hingga 60 kali lebih banyak. Snapdragon 835 juga mendukung video 4K Ultra HD premium (HDR10) video.

3. Koneksi Lebih Cepat

Qualcomm juga menjanjikan koneksi lebih cepat dengan penggunaan modem X16 Gigabit-Class LTE, 2x2 802.11ac Wave-2 dan 802.11ad Multi-gigabit Wi-Fi yang terintegrasi.
Spesifikasi tersebut otomatis menjadikannya prosesor komersial pertama yang menyuguhkan kemampuan koneksi Gigabit di rumah maupun di perjalanan.

4. Kualitas Kamera

Snapdragon 835 kini dapat mendukung gawai mobile dengan besaran resolusi kamera hingga 32MP atau dual 16MP.
Snapdragon 835 turut meningkatkan pengalaman mengambil video bergerak dan tak bergerak dengan kemampuan pembesaran optik yang lebih mulus, teknologi fokus otomatis yang cepat dan kualitas HDR dengan warna yang lebih natural.

5. Keamanan

Snapdragon 835 menawarkan tingkat keamanan lebih baik. Platform keamanan Qualcomm Haven menyediakan dukungan untuk sidik jari dan biometrik berbasis mata dan wajah.
Cakupannya termasuk otentikasi pengguna berbasis perangkat keras, validasi perangkat, dan keamanan perangkat untuk kasus penggunaan seperti pembayaran mobile, akses perusahaan, dan data pribadi pengguna.

0 komentar:

Posting Komentar

Postingan Terakhir

Unsur Manajemen

 Pagi tadi saya telah belajar mengenai unsur manajemen, dan alhamdulillah saya sudah mengerti. Sekarang saya akan meringkas yang saya ta...